Wajah Dunia dan Puisi-Puisi Lainnya

Pelipur Lara

 

Hadirmu ke duniaku

Sebagai pelipur lara

Obati gelisah di dada

Penat di dalam jiwa

 

Menghasut Hari

 

Lelah meresap debar di dada

Bergumam basi terlempar mimpi

Torehkan hari menghentak sunyi

Lampiaskan derita terbentur hati

 

Berharap kepenatan ala mini

Merubah arah rintang sejati

Memori mimpi seakan teori

Sudahlah cukup menghasut hari

 

Lumbir, 14 November 2016

 

 

Biarlah

 

Biarlah angin malam ini

Membelai luka ku

Yang masih menganga

Tersayat oleh lidah yang tajam

 

Terasa menusuk urat nadi

Yang berkecamuk

Pilunya luka yang kikuk

Menghentak dan remuk

 

Habiskan semua kenangan

Hilanglah cepat dan jauhlah

Dari pikiranku

 

Lumbir, 15 November 2016

 

 

Debar di Dada

 

Debar di dada bergemuruh rindu

Hasrat di jiwa makin menderu

Rusau kan hari-hari yang terpadu

Terapi hati penuh syahdu

 

Lantunan nada bersemayam di kalbu

Rangkaian itu bertempo sendu

Segala kerisauan hati telah layu

Berganti kesenangan selalu

 

Memori kenangan itu telah terpatri

Membekas dan meresap di relung hati

Semua jiwa tiada yang terbebani

Karena kegelisahan telah pergi

 

Lumbir, 18 November 2016

 

 

Kepada Pagi

 

Kepada pagi

Kau sambut mentari

Tetesan embun menyelimuti

Hawa dinginnya meresap urat nadi

 

Kicauan burung hilangkan sepi

Ramailah hari-hari

Hiasi pagi yang berseri

 

Lumbir, 19 November 2016

 

Meraih Hari

 

Melodi terekam kaki berpijak

Rapuh tekuk remukan biduk

Telah terpuruk tabiat busuk

Hilangkan kepenatan sibuk

 

Alangkah kaku selimut bersiku

Meraih hari yang tak ragu

Hilang melayang tanpa pilu

Bebaskan kecamuk waktu terpilu

 

Lumbir, 20 November 2016

 

Jadi Satu

 

Raut mukamu tampak layu

Merona wajahmu mengutarakan rindu

Rindu nestapa yang terbelenggu

 

Lambaian tangan tanpa ragu

Menepis diri yang mengadu

Tawa ,tangis, dan rindu jadi satu

 

Lumbir, 23 November 2016

 

 

Tanpa Ragu

 

Pagi ini udara mengadu padaku

Sepinya hari-hari yang meragu

Rapuhnya hatiku terpilu

 

Bimbang kegelisahan ini

Terikat benang pengikat rindu

Habiskan luka tanpa ragu

 

Lumbir, 23 November 2016

 

 

Perihal Mimpi

 

Jemari cinta merajut asa

Luruskan semangat rapuh jiwa

Membirunya ragu di dada

Hanya luapan emosi sementara

 

Tabir mimpi seolah pergi

Dalam diam hati bicara

Resah dan gelisah terasa

Berkecamuk rona di jiwa

 

Perihal mimpi yang lelap

Terbang melayang dan lenyap

Aroma kerapuhan jejak hari

Masihkah tercantum dalam memori

 

Lumbir, 28 November 2016

 

Mendamba Rindu

 

Terendap lara

Masuk ke dalam sukma

Lembut buaian

Lekuk tubuhmu

Tak terasa

Meresap di relung hatiku

 

Nestapa yang terkekang

Hilir mudik menghentak

Roda-roda kehidupan

Menampar pilu

Dalam elegi kesunyian

Yang mendamba rindu

 

Lumbir, 29 November 2016

 

 

Wajah Dunia

 

Gemericik hujan berdendang

Kesunyian malam tak lagi meradang

 

Himbauan para pemilik jiwa

Keruhnya lika liku hidup

Terhapus sudah

 

Air penyejuk membasahi

Murka-murka wajah dunia

 

Lumbir, 29 November 2016

 

Sumber gambar: http://www.deviantart.com/

  • (Suatu Tinjauan Sosiologi Kekerasan) Kawasan Timur Tengah kembali memanas pasca kelompok Hamas Palestina menggencarkan serangan mendadak ke Israel tidak jauh di perbatasan Gaza, Sabtu (7/10/23) dini hari waktu setempat. Akhir pekan yang berubah mencekam, karena serangan ribuan nuklir itu tepat ditujukan ke Tel Aviv dan Yerusalem, menembus sistem pertahanan Iron Dome menghancurkan banyak bangunan. Frank…

  • Aktivitas manusia di era sosial media adalah produksi dan distribusi konten. Konten quote-quote adalah konten yang paling banyak berseliweran. Quotation adalah sebuah kalimat atau syair pendek yang disampaikan dalam rangka memberi makna ataupun mengobati perasaan derita dalam hidup. Penderitaan divisualisasikan dan didistribusikan melalui quote pada jejaring sosial media dalam upaya agar setiap orang diharapkan dapat…

  • “Saya tidak memikirkan representasi kecantikan yang lebih baik daripada seseorang yang tidak takut menjadi dirinya sendiri.” Pernyataan Emma Stone ini memberi sugesti pada saya betapa cantiknya seorang perempuan yang dikisahkan oleh dosen-dosen filsafat, dan yang digambarkan dalam film Agora yang pernah saya tonton. Sekitar 8 Maret 415 Masehi, kota Alexandria (Mesir) telah menjadi saksi bisu…

  • “Cita-cita kamu apa?” Ini adalah sepenggal pertanyaan yang begitu membosankan bagiku. Aku masih, dan selalu ingat. Betapa orang-orang sering mengajukannya kala aku masih di Taman Kanak-Kanak. Mulai bapak dan ibu. Tante dan om. Nenek dan kakek. Juga sepupu yang usianya terlampau jauh di atasku. Di sekolah pun demikian. Para guru kerap melontarkan deretan kalimat ini.…

  • —mengenang 3 tahun kepergian Sapardi Djoko Damono SEJAK baheula manusia dikepung puisi. Sekira tahun 1.700 Sebelum Masehi di India, puisi sudah tengger di naskah kuno Veda dan Gathas. Puisi adalah ekspresi artistik mengenai pesona diri dan hidup. Ibarat bakul puisi mewadahi “benak” penyair, yang diperah dari peng-alam-an: imajinatif, emosional, dan intelektual—peng-alam-an ini dipahat penyair pada…


Kala Literasi

Jl. Pa’ Bentengang No.6, RT.01/RW.08, Mangasa Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221