Lamuru: Riwayatmu Dulu, Riwayatmu Kini

Lamuru dapat saya katakan sebagai kerajaan yang tenggelam!

-Ahmadi, Juru Rawat Situs Kompleks Makam Raja-Raja Lamuru-

17 Oktober 2018, kala itu senja telah menyapa Kecamatan Lamuru—salah satu kecamatan yang terdapat di Kabupaten Bone—keheningan sejenak mendekap tempat tersebut, angin berhembus pelan, sejauh mata memandang, hanya ada hamparan rerumputan hijau yang dinaungi sebatang pohon yang teramat besar. Tak jauh dari tempat tersebut, dengan jarak selemparan batu membentang makam yang menghadap dari arah utara ke selatan dan berjejer dari barat ke timur. Jejeran makam itulah yang dikenal sebagai kompleks pemakamam Raja-Raja Lamuru.

Di sana, saya bertemu dengan Bapak Ahmadi, juru rawat Situs Kompleks Makam Raja-Raja Lamuru. Beliau menceritakan tentang hikayat Kerajaan Lamuru dan makam Raja-Raja Lamuru itu sendiri.

Beliau mengisahkan, bahwa Kerajaan Lamuru sendiri diperkirakan berdiri sejak Abad XVI, angka tahun pastinya belum diketahui. Kerajaan Lamuru dahulunya adalah kerajaan yang berdaulat. Hingga pada satu masa kerajaan ini diinvasi oleh Kerajaan Gowa dan menjadi bagian vasal dari kerajaan tersebut. Memasuki abad ke XVII, wilayah Kerajaan Lamuru diserahkan ke Kerajaan Bone sebagai konsekuensi pemenang dari Perang Makassar. Oleh Aru Palakka Petta MelampeE GemmEna menyerahkan Kerajaan Lamuru ke Kerajaan Soppeng.

Memasuki fase abad ke XVIII, terjadi peristiwa pembunuhan Datu Lamuru oleh Datu Soppeng yang berkuasa kala itu. Peristiwa tersebut membuat hubungan antara Kerajaan Lamuru dan Kerajaan Soppeng menjadi renggang. Hingga pada akhirnya Kerajaan Lamuru memutuskan untuk menjadi bagian dari Kerajaan Bone. Olehnya itulah, di kemudian hari wilayah Lamuru menjadi salah satu bagian dari kecamatan yang terdapat di Kabupaten Bone.

Informasi mengenai Kerajaan Lamuru dapat dikatakan sangat minim. Hal ini dikarenakan—hingga kini—tak ditemukannya bekas istana kerajaan atau keraton, tidak seperti di [bekas] Kerajaan Bone yang masih dapat ditemukan istana kerajaannya—kini menjadi Museum Lappawawoi Karaeng Sigeri—yang terletak di Kota Wattampone, atau di [bekas] Kerajaan Gowa yang istana kerajaannya masih dapat ditemukan—kini menjadi Museum Balla Lompoa—yang terletak di Kota Sungguminasa.

Kembali pada persoalan Kompleks Makam Raja-Raja Lamuru. Dalam kompleks ini kan ditemukan beberapa makam yang unik, makam tersebut tidak seperti makam yang biasa ditemukan. Makam tersebut berbentuk bangunan berundak-undak, menurut penuturan Bapak Ahmadi, juru rawat situs, bangunan berundak-undak tersebut berfungsi sebagai pembungkus dari pusara yang terdapat di bagian bawahnya. Tujuan dari dibungkusnya pusara tersebut selain untuk melindungi dari perbuatan tangan-tangan jahil dan gangguan binatang, juga memiliki suatu “makna simbolik”. Biasanya, makam yang memiliki pembungkus berusia sangat tua.

Lebih lanjut, Pak Ahmadi menjelaskan bahwa di kompleks makam Raja-Raja Lamuru juga ditemukan beberapa makam pembesar-pembesar Kerajaan Bone dan Kerajaan Gowa. Setidaknya ada dua nama yang dapat disebutkan, pertama Tobila Jennang Bone (ada beberapa sumber mengatakan Tobala Jennang Bone), dan Pabicara Butta Gowa.

Di dalam kompleks makam Raja-Raja Lamuru, terdapat satu makam yang sering dikunjungi oleh peziarah, makam tersebut merupakan Datu—sebutan untuk raja—Lamuru yang ke IX beranama Retna Kencana Arung Pancana Toa Colliq Pujie atau yang lebih dikenal dengan sebutan Colliq Pujie. Colliq Pujie inilah yang dikenal sebagai penghimpun naskah-naskah tua Lagaligo, bersama B.F.Matthes, Misionaris dan Oriantalis Belanda, mereka memasuki hutan, menyusuri lembah, dan mendaki perbukitan di daerah pedalaman untuk mencari dan menghimpun naskah tersebut.

Dapat dikatakan, Colliq Pujie berhasil merawat dan menyelamatkan ingatan kolektif dan warisan budaya masyarakat Sulawesi Selatan. Untuk sekadar diketahui, Colliq Pujie adalah seorang perempuan yang menjadi penguasa di Tanete—salah satu kerajaan yang terdapat di daerah Barru sekarang.

Perlahan matahari mulai terbenam di ufuk barat, Pak Ahmadi mengakhiri penjelasannya tentang Kerajaan Lamuru, sedang saya sendiri dan rombongan pamit dengan membawa sebongkah pengetahuan tentang Kerajaan Lamuru—sebuah kerajaan kecil yang narasi sejarahnya tenggelam di antara kerajaan-kerajaan besar di Sulawesi Selatan.

Lamuru 17 Oktober 2018
Makassar 22 Oktober 2018

  • Lapar dan Perihal yang Bangkit Karenanya Perempuan itu lapar Akhirnya… Perut keroncongannya betul-betul nyaris kosong Sedari pagi, dia hanya sempat membiarkan lambungnya diisi remahan wafer dan potongan makanan ringan yang amat-sangat ringan Juga sekaleng kopi susu instan dan air mineral pemberian temannya Tak ada protein atau karbohidrat Hanya kalori, dan sumber bibit penyakit dalam bahan…

  • Mawathin: Pemetaan Kehidupan yang Dilalui Manusia Untuk memahami entitas manakah yang merupakan diri manusia sejati, maka perlu disimak terlebih dahulu paparan menyeluruh ihwal tahapan kehidupan manusia sebagaimana tertuang dalam Al-Quran, yang memetakan dari minus tak hingga masa lalu sampai plus tak hingga masa depan. Pemetaan menyeluruh tersebut dirumuskan menjadi konsep tujuh mawathin (bentuk jamak mauthin)…

  • “…Abad pencerahan, abad sekularisme rasionalis, menyeret kekelaman modernnya sendiri, seiring surutnya keyakinan keagamaan, penderitaan manusia-yang sebagian dapat diringankan dengan kepercayaan-kepercayaan agama itu- tetap tidak hilang. Swargaloka terdisintegrasi; tidak ada hal lain yang membuat fatalitas terasa lebih sewenang-wenang…”[1]   Bersama dengan cerita agama yang mengeras pada mulanya lalu kemudian tercabik di jalan yang belum sampai, pada…

  • Struktur Insan: Triadik Jasad, Nafs dan Ruh Al-Quds Konsepsi mengenai Struktur Insan serta visi penciptaannya adalah hal fundamental untuk memahami tentang misi hidup. Namun, permasalahnya, sedikit sekali yang dapat menguraikan konsepsi Struktur Insan tersebut secara rigour dan sistematik. Sebagaimana dinyatakan oleh Jane Idelman Smith & Yvonne Yazbeck Haddad bahwa “…sebagian dari ajaran-ajaran eskatologi yang lebih…

  • Ilustrasi: kalatida.com Mustahil mencari bursa kerja pada pelataran job fair yang mencantumkan pekerjaan menjadi tukang teologi. Pekerjaan dalam aggapan kebanyakan orang berhubungan dengan Tuhan itu tak layak membuka stand recruitment untuk berbagai lulusan.Perusahaan mana yang akan mencari? Karena tak ada perusahaan yang bekerja pada bidang konstruksi teologi. Itupun kalau ada mau digaji dengan apa? Sebab…


Kala Literasi

Jl. Pa’ Bentengang No.6, RT.01/RW.08, Mangasa Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221