Merayakan Nostalgia

Malam sedang pekat-pekatnya, mata ini tak kunjung terlelap. Di luar, rintik hujan sedang malu-malu menyapa tanah. Saya lalu menyalakan televisi, tapi seperti kita ketahui, tak ada tontonan menarik saat tengah malam. Ya, paling hanya berita tadi pagi, disajikan kembali. Atau sinetron, tapi tak amat seru untuk ditonton.

Saya lalu beralih, membuka gawai. Membuka YouTube, sementara earphone telah terpasang di telinga. Namun, entah bagaimana algoritma YouTube bekerja, tiba-tiba saat membukanya, muncul beberapa video lawas. Video itu, salah satunya berisi lagu berjudul “biarlah” dari Killing Me Inside saat melakukan konser. Dipublikasikan tujuh tahun silam. Saya bertanya dalam hati, mengapa di antara begitu banyaknya video terbaru, di beranda justru muncul video lama.

Di keheningan malam, tatkala tembang itu telah sampai ke telinga,  saya seperti masuk ke dalam lorong waktu, membawa saya pulang ke masa lalu. Mengenang saat-saat hidup tiada beban. Momen ketika masih berseragam putih biru.

Teringat saat bermain masih menjadi kesibukan. Bermain dengan kawan-kawan, akan tetapi kini waktunya disita kesibukan, ataupun juga telah pergi meninggalkan kampung halaman. Asyik bermain bola di halaman sekolah, dan berhenti ketika petang telah menyuruh kita pulang. Hingga menyaksikan berita olahraga sebelum berangkat ke sekolah, sebab tak dapat izin menontonnya di kala malam. Dan banyak lagi kenangan, hadir dan mengalir begitu saja. Maklum, bocah kampung, masa kecilnya sederhana. Tak jauh-jauh dari teman dan permainan.

Saat lagu sedang khidmat didengarkan, mengunjungi kolom komentar juga adalah pilihan menarik. Berbagai macam pernyataan serupa bisa kita lihat, semua berisi kenangan tentang betapa menyenangkannya masa-masa dulu. Termasuk saya, lahir di ujung tahun 90-an, rindu masa-masa awal tahun 2000-an.

Video itu berhasil membawa saya merapah video-video lain, dan mampu membuat bernostalgia. Usai mendengarkan dua kali lagu itu, saya pencet video di bawahnya, lagu berjudul “yang terdalam” dari Noah. Lagu ini saya kenali lewat sebuah tayangan sinetron kala itu. Saat masih bernama Peterpan. Namun, kali ini lebih jauh lagi membawa saya pulang, mengenang masa kecil. Juga masa, ketika bapak masih mengisi satu ruang kosong di keluarga kami hari ini.

Lagu atau musik sejatinya sangat akrab dengan manusia. Ia bertaut dengan sebuah kesadaran, emosi, hingga rasa kehilangan. Tapi, tak cuma lagu atau musik kerap membuat kita bernostalgia. Ada banyak hal, mampu membuat kita teringat akan momen perjalanan hidup. Misalnya mengunjungi suatu tempat, menyantap sebuah kudapan, melihat suatu benda, dan sebagainya. Maka seketika, muncullah kenangan-kenangan itu, atau disebut involuntary memory. Meminjam istilah Marcel Proust, seorang sastrawan besar Prancis. Tapi, kenangan itu tak serta merta muncul, melainkan hadir karena pemicu khusus.

Proust dikutip dari laman Tirto.id menyatakan, kenangan bisa muncul atau tiba-tiba terlepas dari kotak pandora ingatan, sebab dipicu beberapa hal, antara lain rasa makanan, aroma, atau perasaan terhadap objek tertentu. Di mana pada kasus Proust, kenangan masa kecilnya hadir ketika sedang menyantap kue lalu dicelupkan ke teh. Tiba-tiba mencullah kenangan: Proust kecil sedang makan kue dicelup teh bersama bibinya. 

Terlepas dari pemantiknya, manusia memang menyukai kenangan, nostalgia. Beberapa hal membuat kita bahagia tatkala mengenang masa-masa indah. Tapi, tak jarang justru sedih hinggap pada kita, ketika yang dikenang kini tak lagi ada. Tapi kenangan apa pun, nostalgia selalu hadir dengan kehangatannya. Itulah kenapa orang-orang suka dengan nostalgia, menyumbang sensasi tersendiri pada perasaan kita. Saat rasa nostalgia itu hadir, perasaan kita campur aduk.

Nostalgia berarti kerinduan, bila mengacu pada KBBI. Nostalgia sendiri, berangkat dari akar kata nostos dalam bahasa Yunani kuno, memiliki arti rindu pada rumah dan kampung halaman. Serta algos, dimaknai sebagai rasa sakit, duka. Sederhananya, nostalgia berarti menyangkut perasaan rindu pada berbagai kenangan berkesan di masa lalu, khususnya suasana rumah dan kampung halaman. Namun, sayangnya tak lagi bisa terulang bahkan mungkin tak lagi ada sekarang.

Waktu itu bergerak dan terus bergerak, dan nostalgia bak pintu, terbuka ketika manusia sedang dihinggapi rasa lelah. Seringkali pintu nostalgia terbuka, ketika manusia membutuhkan jeda. Tampaknya, ini adalah kegalauan manusia sekarang: bersua hal baru, tanpa disangka-sangka. Merasa jauh lebih bahagia  berada di kenangan, tinimbang hari ini.

“Dalam nostalgia, kita diam-diam meninggalkan kegandrungan kita kepada ‘yang baru’. Tapi tak berarti kita hendak membuat ‘yang lama’ sebagai kuil tempat kita menutup diri.” Demikian, dengan indah digambarkan Goenawan Mohamad, seorang penyair dan esais kondang.

Nostalgia bisa berbuah positif, ketika ia menjadi penyemangat. Membuat manusia menjadi lebih kuat, menghadapi tantangan hari ini. Ketika tantangan kita hari ini, belum berhasil kita taklukkan, maka pulanglah sejenak, mengunjungi masa-masa tanpa beban, penuh kegembiraan. Lalu kembalilah, setelah merasa pulih.

Nyatanya, nostalgia memberikan manfaat psikologis. Perihal hidup menjadi lebih bermakna dan suasana hati jadi positif. Kendati begitu, nostalgia tak sepenuhnya baik, ia bisa menjelma menjadi ketakutaan, menjadi racun ketika hanya berisi soal kerinduan dan kehendak untuk pulang. Menyandera kita dari realita. Menimbulkan kecemasan dan perenungan berkepanjangan. Tidaklah elok bila kita tenggelam dalam bernostalgia. Terjebak dalam siklus kenangan, apatah lagi menjadikannya sebagai mesin waktu, untuk menghindar dari realita dan tantangan kita hari ini. Kembali lagi, nostalgia adalah pintu. Bukalah ia seperlunya, saat kita membutuhkan jeda.  

  • (Suatu Tinjauan Sosiologi Kekerasan) Kawasan Timur Tengah kembali memanas pasca kelompok Hamas Palestina menggencarkan serangan mendadak ke Israel tidak jauh di perbatasan Gaza, Sabtu (7/10/23) dini hari waktu setempat. Akhir pekan yang berubah mencekam, karena serangan ribuan nuklir itu tepat ditujukan ke Tel Aviv dan Yerusalem, menembus sistem pertahanan Iron Dome menghancurkan banyak bangunan. Frank…

  • Aktivitas manusia di era sosial media adalah produksi dan distribusi konten. Konten quote-quote adalah konten yang paling banyak berseliweran. Quotation adalah sebuah kalimat atau syair pendek yang disampaikan dalam rangka memberi makna ataupun mengobati perasaan derita dalam hidup. Penderitaan divisualisasikan dan didistribusikan melalui quote pada jejaring sosial media dalam upaya agar setiap orang diharapkan dapat…

  • “Saya tidak memikirkan representasi kecantikan yang lebih baik daripada seseorang yang tidak takut menjadi dirinya sendiri.” Pernyataan Emma Stone ini memberi sugesti pada saya betapa cantiknya seorang perempuan yang dikisahkan oleh dosen-dosen filsafat, dan yang digambarkan dalam film Agora yang pernah saya tonton. Sekitar 8 Maret 415 Masehi, kota Alexandria (Mesir) telah menjadi saksi bisu…

  • “Cita-cita kamu apa?” Ini adalah sepenggal pertanyaan yang begitu membosankan bagiku. Aku masih, dan selalu ingat. Betapa orang-orang sering mengajukannya kala aku masih di Taman Kanak-Kanak. Mulai bapak dan ibu. Tante dan om. Nenek dan kakek. Juga sepupu yang usianya terlampau jauh di atasku. Di sekolah pun demikian. Para guru kerap melontarkan deretan kalimat ini.…

  • —mengenang 3 tahun kepergian Sapardi Djoko Damono SEJAK baheula manusia dikepung puisi. Sekira tahun 1.700 Sebelum Masehi di India, puisi sudah tengger di naskah kuno Veda dan Gathas. Puisi adalah ekspresi artistik mengenai pesona diri dan hidup. Ibarat bakul puisi mewadahi “benak” penyair, yang diperah dari peng-alam-an: imajinatif, emosional, dan intelektual—peng-alam-an ini dipahat penyair pada…


Kala Literasi

Jl. Pa’ Bentengang No.6, RT.01/RW.08, Mangasa Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221